Teman saya (A) mempunyai sahabat yang besok ulang tahun, si A ingin sekali mengucapkan selamaat ulangtahun kepada sahabatnya tepat jam 00.00.00. Namun, siang si A tidak tidur siang dan malah bermain bola dengan temannya. Pulangnya si A tentu merasa capek tetapi masih ingin mengucapkannya tepat pukul 00:00. Itu menyakitkan diri sendiri, tidak mungkin si A kuat untuk begadang hingga pukul jam 00:00.
Dan muncullah saya, sang superhero hAhAhAhA. Saya mendengarkan keluhannya, dan berhasil mencari jalan keluarnya dari Mbah Google. Si A akhirnya tidak perlu lagi rela begadang hingga pukul 00:00.
Aplikasinya yaitu Dr. Jukka SMS Scheduler, untuk handphone Symbian. Berikut penjelasannya.
Setelah selesai di instal, sekarang tinggal buka aja aplikasinya. Pada tampilan pertama kosong melompong gak ada apa-apa. Tekan aja tombol PILIHAN (option) > BARU(new)
Maka tampilannya akan seperti ini. Terdapat 5 buah kolom isian yang harus di isi.
1. Kolom Nomor
Isi kolomnya dengan nomor ponsel tujuan. Jika udah ada nomornya di kontak tekan aja PILIHAN > PENERIMA DARI KONTAK. Lalu cari deh nama kontak nomor tujuan. Kita test aja ya kirim SMS ke nomor Q sendiri.
2. Kolom Pesan
Isi kolom pesan seperti mengetik SMS biasa. Kita ketik TEST SMS APLIKASI SMS SCHEDULLER sebagai contoh.
3. Kolom SMS Type
Kolom ini bisa di pilih, apakah kita mau mengirim SMS seperti biasa/Normal. Atau bisa juga di pilih menjadi FLASH SMS. Flash SMS adalah SMS yang akan secara otomatis langsung terhapus saat sang penerima pesan selesai membaca pesan tersebut.
4. Kolom Ulangi
Kolom ini dapat di set pada tanggal yang kita inginkan. Jadi SMS yang akan di kirim akan di kirim ulang pada tanggal yang telah di tentukan.
5. Kolom Waktu Kirim
Kolom ini di isi dengan jam berapa SMS akan di kirim. Pada test kali ini Q men-set time-nya di jam 16.45 (5 menit kemudian).
Tadaaa. . . semua settingan udah kelar. Tinggal tekan PILIHAN > SIMPAN. Nanti tampilannya seperti ini.
Tekan aja KELUAR dan tunggu 5 menit kemudian.
Setelah nunggu 5 menit kemudian. . .
Tiit tiiiitt…. tiit tiiiitt…. Sebuah SMS pun masuk.!! Ayooo ayo buka SMS-nya. . .
Sesuai waktu yang di tentukan, SMS-nya pun terkirim tepat waktu. Sangat praktis bukan. So si A gak harus begadang kan jika seandainya dia menginstal aplikasi ini. Ckckckckck. . . .